Cara Membuat Lensa Cembung Mata Ikan Instan Dengan Adobe Photoshop

Posting Komentar

Cara Membuat Lensa Cembung Mata Ikan Instan.

Anda sering melihat sebuah foto menampilkan objek dengan kesan cembung bak mata ikan? Efek tersebut dibuat dari lensa lebar yang bernama lensa mata ikan. Efek ini biasanya digunakan untuk membuat efek pemandangan outdoor yang berkesan luas. Jika tidak punya lensa mata ikan, Anda masih bisa membuatnya dengan bantuan Adobe Photoshop.

1. Buka Foto Pemandangan

Cara Membuat Lensa Cembung Mata Ikan Instan Dengan Adobe Photoshop

Pertama-tama yang harus Anda lakukan adalah membuka foto pemandangan yang ingin dimodifikasi. Anda bisa menggunakan foto pemandangan apapun yang Anda suka. 

Harus foto pemandangan karena foto jenis inilah yang paling cocok untuk diberi efek ini, meskipun tidak menutup kemungkinan untuk menggunakan foto lain. Bukalah foto Anda dengan mengklik menu File | Open... Setelah menunya muncul, pilih foto Anda yang cocok. Setelah ketemu, tekan tombol Open, maka foto akan terbuka di kanvas.

2. Buat Bulatan Lensa

Cara Membuat Lensa Cembung Mata Ikan Instan Dengan Adobe Photoshop

Langkah berikutnya adalah membuat sebuah area bulatan yang merupakan efek pembulatan dari lensa mata ikan Anda. Buatlah area seleksi bulatan ini di tengah-tengah foto Anda, atau bisa juga sesuai dengan selera Anda. 

Buatlah dengan menggunakan bantuan Eliptical Marquee tool Anda dapat dengan bebas membuat lingkaran ini berbentuk bulat penuh atau oval. Namun jika Anda ingin membuat area ini menjadi bulat penuh, tekan dan tahanlah tombol Shift, kemudian buatlah lingkaran di tengah foto Anda. Sesaat kemudian Anda akan mendapatkan area seleksi berbentuk lingkaran yang bulat penuh.

3. Beri Efek Distorsi 

Cara Membuat Lensa Cembung Mata Ikan Instan Dengan Adobe Photoshop

Setelah area seleksi berbentuk lingkaran penuh atau oval sudah Anda buat, langkah berikutnya adalah membuat efek cembung pada foto yang terdapat pada area seleksi ini. Untuk membuatnya menjadi tampak cembung seperti yang tertangkap pada lensa mata ikan, gu-nakanlah efek dari Filter | Distort | Spherize. 

Setelah menu pengaturan-nya terbuka, isilah parameter Amount dengan nilai 100% dan atur parameter Mode menjadi normal. Anda sudah dapat melihat hasilnya melalui jendela Preview. Setelah sesuai dengan selera Anda, klik OK maka area seleksi berbentuk bulan ini sudah berefek cembung.

4. Buat Layer Baru

Untuk lebih mempertegas efek cembung ini dan juga untuk melaku-kan modifikasi lebih lanjut, langkah berikutnya yang harus Anda lakukan adalah membuat sebuah layer baru dari area seleksi yang sudah cembung ini. 

Untuk membuat layer baru dengan berisi hanya area cembungnya saja, lakukan klik kanan pada area cembung yang masih terseleksi. Setelah muncul opsinya, pilihlah opsi Layer via Copy. Setelah selesai, maka Anda dapat melihat sebuah layer baru berisikan foto cembung berbentuk bulat. Selain itu, Anda juga akan melihat area cembung ini tampak semakin tajam dan terang.

5. Beri Efek Bola Kristal

Langkah berikutnya membuat tepian area cembung ini menjadi ber-sinar seperti layaknya terlihat dari lensa cembung atau bola kristal. Untuk membuatnya, klik layer yang berisi area cembung saja, kemu-dian klik menu Layer | Layer Style | Blending options. 

Setelah menunya muncul, centang (✓) opsi Outer Glow dan klik ke opsi tersebut. Atur-lah parameter untuk bayangan di tepi area cembung ini sesuka Anda. Pada praktik ini kami menggunakan warna putih sebagai bayangan tepinya, Blending mode Normal, Opacity 100%, Spread 5% dan Size 50px. Setelah selesai, jadilah efek cembung Anda.

6. Modifikasi Background

Untuk menambah efek ini lebih menonjol, buatlah background dari foto ini menjadi sedikit lebih gelap daripada area cembungnya. Caranya, seleksilah area cembung tadi dengan menekan tombol CTRL + klik pada layer cembungnya. 

Setelah area cembung saja yang terseleksi, kliklah layer foto yang masih utuh (background). Setelah itu tekan tombol CTRL + Shift + I, maka area seleksi akan terbalik menjadi menyeleksi area di luar area cembung. Selanjutnya aturbrightnessdan contrast area ini dengan menu Image | Adjustment | Brightness/Contrast. Gelapkan background ini sesuai keinginan Anda. 

7. Intip dari Lensa Cembung

Setelah semuanya selesai, Anda sudah memiliki foto yang tampak seperti sedang diintip melalui sebuah lensa cembung atau lensa mata ikan. Efek ini cukup mudah untuk dibuat, namun cukup menarik untuk digunakan di berbagai keperluan. 

Anda dapat berkreasi lebih lanjut dengan memodifikasi bentuk area cembungnya, apakah lon-jong atau bulat penuh. Atau bisa juga membuat area cembung ini menjadi tampat berbayang-bayang, dengan cara membuat banyak duplikasi area cembung ini dan memainkan posisinya, dan banyak lagi. 

Sahabat Blog Tekno Tik. Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai cara membuat lensa cembung mata ikan instan dengan Adobe Photoshop. Mudah-mudahan bermanfaat. Selamat mencoba dan sampai ketemu lagi di postingan berikutnya.

Baca Juga : Cara Membuat Kartu Puzzle Bergambar Menggunakan Adobe Photoshop

Related Posts

Posting Komentar