Konversi Nilai Dollar ke Rupiah Menggunakan Kalkulator Windows 11

Posting Komentar

Konversi Nilai Dollar ke Rupiah Menggunakan Kalkulator Windows 11

Konversi Nilai Dollar ke Rupiah.

Kalo dilihat dari hari ke hari sekarang makin banyak saja exchanger yang menjual produk investasi dari luar negeri. Dan yang semakin berkilau adalah yang berbau-bau US Dolar seperti saham saham US dan bitcoin/ Crypto.

Konversi Nilai Dollar ke Rupiah Menggunakan Kalkulator Windows 11

Nyari Dollar, Pengalaman Baru

Dan kalo tidak salah The Fed tidak menaikkan suku bunga acuan. Berarti suku bunga yang terakhir di pangkas tidak di naikkan alias tetap segitu. Ini akan semakin mendorong para investor untuk berinvestasi ke produk yang memiliki resiko tinggi.

Dan akhirnya saya pun mulai tertarik untuk berinvestasi di saham saham US dan juga mata uang crypto. Tapi gimana caranya ya ? masalahnya kita harus punya uang dollar. Tapi untungnya semua exchanger sudah menyediakan fasilitas untuk melakukan konversi dari dollar ke rupiah atau sebaliknya saat kita sudah melakukan deposit.

Dan ada juga yang langsung terkonversi secara otomatis. Namun tetap saja kita harus mengetahui berapa uang kita yang masuk dan yang keluar dalam nilai dollar dan rupiah.

Konversi Nilai Dollar ke Rupiah Menggunakan Kalkulator Windows 11

Melihat Nilai Tukar Mata Uang

Misal kita mau withdraw 300.000 rupiah. Berarti kita harus konversi dulu nih ke dollar karena ada beberapa exchanger yang tidak menampilkan nilai dollar saat kita hendak withdraw atau menjual asset.

Diawal awal halaman biasanya ada tapi pas masuk ke menu penarikan atau menu jual. Biasanya tidak tertera nilai konversi atau persamaannya. 

Biasanya sih saya akan browsing ke internet kemudian menggunakan kata kunci 1 dolar berapa rupiah di pencarian google. Nah setelah itu muncul deh nilai dollar dan nilai rupiah nya. Tapi sebenarnya ada cara yang lebih praktis lagi.

Cara ini tidak mengharuskan kita untuk membuka browser. Cara simple ini hanya membutuhkan koneksi internet yang stabil untuk melakukan sinkronisasi nilai dollar agar sesuai dengan nilai saat ini.

Cara yang saya bilang simple ini adalah menggunakan calculator yang sudah disediakan oleh windows 11 dan mungkin juga Windows 10.

Konversi Nilai Dollar ke Rupiah Menggunakan Kalkulator Windows 11

Ternyata Di Windows 11 Sudah Ada

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk melakukan konversi nilai dollar ke rupiah atau sebaliknya menggunakan calculator di Windows 11 :



  • Buka aplikasi calculator, caranya klik tombol Start cari aplikasi calculator jika tidak ada, kita bisa mencarinya di menu pencarian windows dengan menggunakan kata kunci calculator
  • Kemudian klik garis tiga yang ada di pokok kiri calculatornya
  • Setelah itu pilih dan klik Currency

Baiklah disini kita sudah bisa memilih mata uang apa yang kita ingin konversi. Kita bisa klik link yang bertuliskan “Update Rate” jika ingin memperbarui nilai tukar mata uang saat ini.

Saya sudah mencoba menggunakan calculator ini untuk melakukan deposit di salah satu exchanger untuk berinvestasi. Hasilnya cukup akurat. Malahan uang yang saya masukkan itu lebih sedikit dari nilai yang tertera.

Sahabat Blog Tekno Tik. Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai konversi nilai dollar ke rupiah menggunakan kalkulator Windows 11. Mudah-mudahan bermanfaat. Selamat mencoba dan sampai ketemu lagi di postingan berikutnya.

Related Posts

Posting Komentar